Selasa, 29 Januari 2019

Daily Activity (Indonesia version) #1



Haii teman-teman... welcome to my blog.. 

hari ini adalah hari pertamaku untuk masuk kuliah lagi setelah satu bulan libur.. 
dan hari ini seperti menjadi awal perjalananku lagi untuk meraih masa depan melalui kampus ku tercintaa...Politeknik Pariwisata Negeri Makassar.. ^^

Semoga dengan semangat dan kerja keras ku selama di kitchen bisa menjadikanku seseorang yang lebih baik lagi dan bisa tercapai semua impianku.. 


Yaitu menjadi chef dan juga pengusaha di bidang pastry and bakery.. doakan aku ya teman-teman^^ 


Dan ini adalah blog pertamaku semoga Allah selalu memudahkan,selalu memberi kesehatan,dan yang penting semoga blog ini bermanfaat untuk kalian semua yang membacanya yaaa ^^


Hari ini kami memulai praktik dengan membuat "Puff Pastry dan Egg Dishes" . 

Bagi kalian yang belum mengerti apa itu puff pastry bisa buka blog ku yang berjudul Terminology Puff Pastry ya ini nih linknya https://mywonderfoodadress.blogspot.com/2019/01/terminology-puff-
pastry.html

Puff pastry merupakan pastry yang memiliki adonan tanpa ragi. Produk pastry ini terbuat dari campuran tepung terigu,gula,susu,telur dan lemak baik yang ditambahkan dalam adonan ataupun ditambahkan sebagai laminated fat atau rolled in fat yang digunakan untuk membuat lapisan (layering) 


Nah aku akan membagikan resep dari puff pastry yang aku buat kemarin yaaa 

Bahan-bahan : 
-250 gr hard flour 
-200 gr fat 
-3 gr salt 
-175 gr water 

Cara membuat 

1. mix semua bahan hard flour,salt,fat dan juga water. mix hingga menjadi adonan 
*fat nya jangan di hancurin hingga hancur sekali ya.. 
2. Lalu rolling hingga semua menyatu, dan lipat hingga 3x bisa dengan double atau single 
3. Masukkan ke chiller tunggu hingga 15-30 menit, keluarkan dan kemudian di rolling lagi dan dilipat sekali lagi. Lalu masukkan ke chiller. 
*kalau kami waktu praktik kemarin di masukkan ke chiller seharian lalu besoknya baru di olah kembali dan dibentuk-bentuk menjadi aneka ragam bentuk 

  


Egg dishes sendiri adalah hidangan telur yang jenis jenisnya terdiri dari 

1. Boiled Egg yang dibagi menjadi 3 yaitu : Soft Boiled Egg,Medium Boiled Egg dan juga Hard boiled egg 


 

Soft Boiled egg kurang lebih masak nya berkisar 4 menit 
Medium Boiled Egg berkisar 5-7 menit, sedangkan 
Hard Boiled Egg berkisar 7-12 menit
*bertambah besar ukuran telur makan bisa bertambah juga menit nya dalam memasak 



2. Poached Egg 

Poached egg adalah telur mata sapi rebus yang dimasak dengan cara direbus perlahan di air yang sedikit mendidih atau metode simmering.
Cara memasaknya adalah 
1. Pecahkan telur dahulu di atas mangkuk supaya telur tidak pecah saat di masukkan di panci, karena biasanya kalau langsung dipecahkan diatas panci telurnya akan pecah
2. Panaskan air dalam panci yang sudah di beri cuka dan juga garam. Tunggu hingga sedikit mendidih. Lalu aduk kencang dulu air nya dengan menggunakan ballon whisk 
3. Kemudian tuangkan telur secara perlahan, diamkan sejenak hingga selaput putih menyelimuti kuning telur 
4.  Masak telur sesuai tingkat kematangan yang kamu inginkan, ya. Empat menit untuk telur yang bertekstur sangat lembut, 5 menit untuk tingkat kematangan sedang, atau 8 menit jika kamu menginginkan telur yang bertekstur keras.
5. Matikan kompor 
6.  Gunakan sendok berlubang untuk menciduk telur dari air mendidih. Tujuannya agar tidak ada kelebihan air yang terikut. Kamu juga bisa menggunakan saringan jika tidak ada sendok berlubang.
7. Agar bentuk poached egg yang kamu punya tetap cantik, masukkan ke dalam mangkuk berisi air es sampai dingin.
8. Angkat telur dari mungkuk berisi air es tadi dan tiriskan.
9. Poached egg siap dihidangkan.

3. Fried Egg yang dibagi menjadi 2 yaitu : Sunny Side up dan Turn Over 



   Sunny Side up
Telur tidak dibalik. Kuning telur tidak pecah. Permukaan atas telur terlihat masih berlendir atau basah (runny).
Cara membuatnya adalah 
1. Panaskan butter di atas sautee pan, lalu pecahkan 2 telur di dalam mangkuk (supaya tidak pecah) 
2. Masukkan telur yang sudah di pecahkan ke dalam sautee pan lalu berikan cetakan ring cutter ke telur tersebut supaya tidak semakin melebar putih telurnya dan juga tutup atas cetakan ring cutter nya supaya cepat matang.. (jangan lupa seasoning dulu dengan salt and pepper ya teman-teman)
3. Kasih air sedikit di dalam sautee pan nya tersebut supaya bawah telurnya tidak gosong 
4. Tunggu hingga air yang di sautee pan habis, buka dan lihat apakah telur sudah matang atau belum 
   Jika sudah matang, angkat perlahan dan sajikan 
* Sunny side up yang bagus dan baik adalah jika kuning telurnya tertutupi oleh selaput putih nya 
* Menggunakan butter untuk memasaknya karena butter dapat mengurangi bau amis dari kuning telurnya 

Turn over 
Telur dibalik. Putih dan kuning telur dimasak sampai benar-benar matang (fully cooked)

Cara membuatnya : 
1. Panaskan oil di atas sautee pan lalu pecahkan 2 telur di dalam mangkuk (supaya tidak pecah) 
2. Masukkan telur yang sudah di pecahkan ke dalam sautee pan lalu berikan cetakan ring cutter ke telur tersebut supaya tidak melebar putih telurnya dan juga tutup atas cetakan ring cutter nya supaya cepat matang (jangan lupa seasoning dulu dengan salt and pepper) 
3. Kasih air sedikit di dalam sautee pan nya tersebut supaya bawah telurnya tidak mudah gosong 
4. Tunggu hingga air yang disautee habis lalu buka dan balik telur nya secara perlahan 
5. Tunggu hingga matang dengan sempurna jika sudah matang angkat secara perlahan lalu sajikan^^


4. Scrambled Egg
Scrambled egg adalah telur orak arik yang biasanya juga ditambahkan dengan susu 

Cara membuatnya adalah : 
1. Panaskan butter di sautee pan, lalu pecahkan 2 kuning telur di dalam mangkuk kemudian kocok dengan menggunakan garpu 
2. Setelah itu masukkan telur ke dalam sautee pan dan aduk secara perlahan kemudian tambahkan susu secukupnya sesuai dengan keinginan anda 
3. Jangan lupa untuk memberikan seasoning salt and pepper 
4. Aduk lagi secara perlahan jangan terlalu cepat mengaduk nya ya teman-teman karena nanti scrambled nya akan hancur dan menjadi butiran2 kecil . 
5. Jika sudah matang angkat perlahan, tiriskan lalu sajikan :) 


5. Omelette


Omelette adalah telur dadar yang biasanya terdapat berbagai macam condiment seperti paprika merah atau hijau, tomat, bawang bombay, daun bawang dan biasa juga di tambahkan dengan keju, 

Cara membuatnya adalah : 
1. Panaskan oil terlebih dahulu di sautee pan. lalu pecahkan 2 kuning telur di dalam mangkuk dan kocok menggunakan garpu 
2. Jika sudah panas masukkan condiment omelette nya yang akan dimasak. Sautee sebentar 
3. Kemudian masukkan telur yang sudah di kocok ke dalam pan,tambahkan seasoning  
4. Pinggirkan telur ke satu sisi dan jika sudah matang bagian bawahnya balik perlahan tunggu hingga matang semua 
5. Jika sudah matang angkat dan sajikan 

semua nya Alhamdulillah berjalan dengan lancar dan tentunya dengan hasil yang memuaskan karena adonan puff pastry tidak pecah.. 

hanya saja ada salah satu menu dari egg dishes yang hasilnya kurang baik.. 

Semoga ini bisa menjadi awal yang baik untuk kedepannya.. ^^ 

Aamiin Allahumma  Aamiin 

















Tidak ada komentar:

Posting Komentar