-George Bernard Shaw
Hari ini adalah hari selasa, dan aku akan melanjutkan kegiatan ku kemarin.. Jadi di episode sebelumnya (ashiapp "ep sebelumnya" berasa sinetron aja wkwk) aku sudah prepare bahan untuk membuat Chinese Spinach and Peanut Salad, disitu ada resep nya juga jadi bagi teman-teman yang mau coba liat resepnya bisa langsung buka aja disini https://mywonderfoodadress.blogspot.com/2019/04/daily-activity-indonesia-version-14.html?m=1
Jadi pagi ini,sesampainya aku di kitchen aku langsung memasak apa yang di prepare kemarin. mulai dari blanch bayam dan membuat saus cuka..
Dan setelah semua selesai ini dia hasil jadinyaa..
jangan salfok ke bunganya yang banyak ya guys hahaha xD ..
Dan kegiatanku selanjutnya adalah prepare 2 menu dari rotasi 2.2 dan juga 2.3 yang dimana 2.2 adalah menu Thailand dan 2.3 adalah menu Indonesia...
Tom Yam Goong dan Konro Bakar.. Yups aku akan prepare 2 menu ini...
Tom Yam adalah sup yang berasal dari Thailand, Sup ini merupakan salah satu makanan yang terkenal di Thailand.
Di Thailand biasanya Tom Yam dibuat dengan udang (Tom Yam Goong),ayam (Tom Yum Gai), Ikan (Tom Yam Pla) atau makanan laut yang dicampur (Tom Yam Talay atau Tom Yam Po Taek)
Sup Konro adalah sup iga sapi khas Indonesia yang berasal dari tradisi Bugis,Makassar. Sup ini biasanya dibuat dari iga sapi atau daging sapi. Masakan ini biasanya dimakan dengan ketupat atau burasa. Warna gelap ini berasal dari buah kluwek yang memang berwarna hitam. Bumbunya relatif "kuat" karena menggunakan ketumbar. Rasa pedas berbumbu ini berasal dari campuran rempah-rempah seperti ketumbar,keluwak,sedikit pala,kunyit,kencur,kayu manis,asam,daun jeruk,cengkih dan daun salam
Dan kini terdapat variasi baru dari Konro, yaitu Konro Bakar yang dibuat dari iga sapi bakar dan juga bumbu konro.
Nah bagi kalian yang mau coba belajar memasak dirumah.. nih aku bagi resepnyaa.. 💕
RESEP TOM YAM GOONG
Bahan :
100 ml air
2 batang sereh
3 slice akar lengkuas (dihancurkan)
3 daun jeruk
1 sdm asam jawa
1 sdm saus ikan
300 gr udang, ukuran sedang hingga besar, dikupas
12 lada cabai thai
1/2 pcs bw bombay kecil,potong 1/4 inch slices
2 sdm pasta cabai panggang
1 kaleng jamur merang
1 pcs tomat
1 pcs jeruk, di peras
2 batang daun seledri
Cara Membuat :
1. Rebus air di panci
2.Tambahkan sereh,lengkuas,daun jeruk,saus ikan dan asam jawa (hancurkan dulu asam jawa, lalu masukkan). Tambahkan udang, didihkan dan masak selama 3 menit
3. Tambahkan bw bombay, dan jamur. Didihkan selama 7 menit hingga udang matang. Tambahkan lada cabai dan tomat. Matikan api. Tambahkam perasan jeruk, dan seasoning
4. Garnish dengan daun seledri,sajikan saat sup masih panas
RESEP KONRO BAKAR
Bahan:
8 iga sapi
3 liter brown stock
4 daun salam
50 gr asam jawa yang direndam 200 ml brown stock selama 10 menit
50 gr kelapa parut,yang di sautee hingga ke emasan.
1 pinch garam dan lada putih untuk seasoning
Bumbu :
50 ml minyak kelapa atau minyak sayur
120 gr bw merah, kupas dan potong slice
40 gr bw putih, kupas dan potong slice
30 gr keluak
40 gr lengkuas,kupas dan potong slice
30 gr jahe, kupas dan potong slice
2 batang sereh yang dimemar kan dan slice halus
3 daun salam
1/2 sdt merica putih
1 sdt ketumbar panggang yg kemudian dihancurkan
Cara membuat :
1. Rebus 5 liter air. Tambahkan iga sapi,aduk rata. Didihkan air dengan cepat lalu simmer selama 1 menit. Saring dan buang air nya. Bilas iga sapi dengan air mengalir. potong iga sapi dengan baik
2. Untuk bumbu nya gabungkan semua bahan kecuali minyak dan daun salam. Haluskan hingga halus
3. Panaskan minyak dalam panci bertekanan tinggi. Tambahkan bumbu yang sudah dihaluskan dan daun salam, saute hingga harum dan berubah warna
4. Penuhi panci dengan brown stock dan simmer. Saring asam jawa dan masukkan ke dalam stock. Tambahkan kelapa parut yang sudah di saute dan iga sapi kemudian rebus hingga mendidih
5. Tambahkan seasoning.
6. Bakar iga sapi hingga berwarna coklat ke emasan.
7. Garnish iga sapi dengan bw goreng, daun bawang yang diiris halus dan juga seledri
Sajikan dengan mangkuk berisi kuah daging di sampingnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar