Sabtu, 10 Agustus 2019

PASTA

Pasta adalah makanan yang berasal dari Italia yang diolah dengan cara direbus dan dimasak dengan saus tertentu. Makanan ini banyak disukai hampir di seluruh dunia, termasuk di Indonesia. Jika teman-teman pernah menyantap spagheti, nah, itu termasuk salah satu jenis pasta.
Jika kita lihat, bentuk pasta ini ternyata ada banyak. Ada yang panjang seperti mi, ada yang bulat panjang dengan lubang di tengahnya, dan lainnya. Apapun bentuknya, banyak orang menyebut pasta dengan spagheti. Padahal masing-masing punya nama tertentu, lo. Yuk, kita lihat nama-nama pasta sesuai dengan jenisnya!

1. Spagheti

Ini adalah pasta yang paling umum dan paling banyak dikenal oleh orang-orang. Bentuknya panjang seperti tabung yang ramping. Biasanya diolah menjadi spagheti Bolognese, yaitu spagheti yang dicampur dengan saus daging cincang lalu di atasnya ditaburi dengan keju parut.
2. Vermicelli

adalah pasta yang mirip dengan spagheti. Hanya saja ukurannya lebih kecil dan pendek. Pasta ini biasanya diolah bersama hidangan laut dan dijadikan campuran sup.
3. Fettuccine 

yang dalam bahasa Italia berarti 'pita kecil' adalah jenis pasta yang populer di masakan Romawi. Fettucine juga memiliki bentuk yang sama seperti kwetiau. Ukuran Fettucine lebih besar daripada Linguine. Fettucine berukuran tebal datar yang terbuat dari telur dan tepung. Fettuccine secara tradisional dibuat segar, tetapi fettuccine kering juga bisa dibeli di toko-toko.

4. Spaghettini 


Spaghettini adalah pasta yang mirip sekali dengan spageti. Tapi bedanya, bentuk spaghettini lebih kecil dan tipis dibanding dengan spageti.

5. Tagliatelle 


Tagliatelle merupakan jenis pasta klasik, bentuknya pipih dan mirip fettucine. Hanya saja tagliatelle berukuran sedikit lebih kecil dari fettucine.

6. Lasagna 


Lasagna atau lasagne adalah pasta yang dipanggang di oven dan merupakan makanan tradisional Italia. Jenis makanan ini berbentuk lembaran tipis dengan panjang sekitar 27 cm dan lebar 5 cm yang diberi isi dan disusun sampai 7 lapis. Lasagna sendiri secara harfiah adalah lasagne yang berisikan daging. Selain daging bisa juga diisi sayur-sayuran, ayam, makanan laut dan sebagainya.

7. Linguini 


Linguine adalah bentuk pasta yang ukurannya lebih besar dari spageti dan pipih seperti kwetiau, tapi lebih kecil dari fettuccine. Di Italia, nama linguine berarti 'lidah kecil'. Linguine juga memiliki nama lain yang disebut trenette atau bavette. Linguine berasal dari Genoa dan Liguria wilayah Italia. Biasanya Linguine disajikan dengan aneka seafood atau pesto.

8. Fusilli 


Fusilli merupakan salah satu pasta yang bentuknya spiral. Fusilli biasanya diolah dengan saus krim dan kacang polong. Fusilli sendiri dapat dihidangkan dengan bahan lainnya seperti daging ayam, daging sapi, sayur-sayuran, dan sebagainya.

9. Cavatelli 


Cavatelli yang umum adalah pasta kerang kecil yang terlihat seperti miniatur roti hotdog. Cavatelli juga dikenal dengan nama orecchie.

10. Rotini 


Bentuknya mirip dengan fusilli, tetapi lebih spiral dan lebih tebal. Pasta ini sering diolah dengan daging, saus keju, juga sayuran.

11. Macaroni 


Macaroni adalah pasta kering yang dibuat dengan gandum durum. Macaroni bisa berbentuk lurus atau melengkung, dan sering disebut dengan siku macaroni. Siku maraconi lebih umum di Amerika Serikat dan Kanada, sementara macaroni Inggris cenderung lurus. 

12. Cannelloni 


Cannelloni adalah pasta berukuran kecil seperti makaroni. Namun, bentuk cannelloni menyerupai pipa kecil. Cannelloni biasanya terbuat dari tepung terigu dan disajikan dengan saus tomat kemudian dipanggang. Cannelloni dapat disajikan dengan daging ayam, sayur-sayuran, sapi dan sebagainya.

13. Rigatoni 


Rigatoni adalah pasta berbentuk tabung dari berbagai panjang dan diameter. Pasta jenis ini lebih besar ukurannya dari penne dan kadang-kadang sedikit melengkung, bergerigi, dan ujung tabungnya persegi, tidak diagonal seperti penne. Rigatoni berasal dari kata rigato yang berarti 'bergerigi' atau 'berbaris' dan berhubungan dengan masakan dari selatan dan tengah Italia.

14. Ravioli 


Ravioli adalah jenis masakan tradisional Italia yang diisi pangsit. Caranya, mengisi antara dua lapisan tipis adonan pasta dan disajikan baik dalam kaldu atau dengan saus pasta.

15. Penne 

Penne adalah jenis pasta berbentuk silinder dan pendek-pendek. Penne berasal dari bahasa Latin penna, yang berarti 'bulu' atau 'pena'.

16. Farfalle


Farfalle adalah jenis pasta yang disebut 'kupu-kupu pasta'. Bentuk pasta ini sangat unik seperti kupu-kupu dengan ujung bergerigi. Farfalle sering disajikan bersama salad atau sajian utama dengan saus creamy. Pasta ini bisa juga diolah dengan saus ringan seperti minyak zaitun, keju dan mentega. Pada awal kemunculannya, farfalle memiliki beberapa ukuran tapi tetap berbentuk dasi. 

17. Conchiglioni 


Bentuk Conchiglioni menyerupai kulit kerang dan dapat disajikan bersama saus, atau ditambahkan ke dalam sup maupun salad.

18. Tortellini 


Pasta ini berisi keju ricota dan daun-daunan seperti bayam. Sangat cocok dinikmati dengan tomat dan saus krim.

19. Gnocchi 


Gnocchi merupakan jenis pasta dari kentang. Kentang rebus yang telah dihancurkan dibuat sebagai bahan pencampur terigu. Gnocchi, lalu diolah dengan saus krim dan kacang polong. Gnocchi bisa disajikan dengan pasta bolognese atau marinara.

20. Ditali 


Pasta ini berbentuk seperti pipa-pipa pendek yang sedikit banyak mirip canneloni, tetapi bentuknya lebih gemuk.

Source : 

bobo.grid.id 
brilio.net 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar