Kamis, 14 Maret 2019

MENTIMUN/CUCUMBER


Mentimuntimun, atau ketimun (Cucumis sativus L.; suku labu-labuan atau Cucurbitaceae) merupakan tumbuhan yang menghasilkan buah yang dapat dimakan. Buahnya biasanya dipanen ketika belum masak benar untuk dijadikan sayuran atau penyegar, tergantung jenisnya. Mentimun dapat ditemukan di berbagai hidangan dari seluruh dunia dan memiliki kandungan air cukup banyak di dalamnya sehingga berfungsi menyejukkan. Potongan buah mentimun juga digunakan untuk membantu melembabkan wajah serta banyak dipercaya dapat menurunkan tekanan darah tinggi.
Habitus mentimun berupa herba lemah melata atau setengah merambat dan merupakan tanaman semusim: setelah berbunga dan berbuah tanaman mati. Perbungaannya berumah satu (monoecious) dengan tipe bunga jantan dan bunga hermafrodit (berkelamin ganda). Bunga pertama yang dihasilkan, biasanya pada usia 4-5 minggu, adalah bunga jantan. Bunga-bunga selanjutnya adalah bunga hermafrodit apabila pertumbuhannya baik. Satu tumbuhan dapat menghasilkan 20 buah, namun dalam budidaya biasanya jumlah buah dibatasi untuk menghasilkan ukuran buah yang baik.
Buah berwarna hijau ketika muda dengan larik-larik putih kekuningan. Semakin buah masak warna luar buah berubah menjadi hijau pucat sampai putih. Bentuk buah memanjang seperti torpedo. Daging buahnya perkembangan dari bagian mesokarp, berwarna kuning pucat sampai jingga terang. Buah dipanen ketika masih setengah masak dan biji belum masak fisiologi. Buah yang masak biasanya mengering dan biji dipanen, warnanya hitam.

Sejarah dari Mentimun 
Tanaman mentimun berasal dari cina bagian tengah dan barat menurut identifikasi Vavilov, kemudian di India tmur laut dan Myanmar. Timun dapat tumbuh baik didataran rendah maupun dataran tinggi, oleh karena itu didataran rendah orang masih bnyak bertanam timun, misalnya di Dramaga, dan ciomas (Bogor). Luas penanaman timun di Indonesia berkisar 13.500-17.500 ha.

Nutrisi dari Mentimun 

Manfaat dari Timun 

Manfaat Mentimun Untuk Kulit
Mentimun memiliki sifat diuretik, efek pendingin, dan pembersih yang bermanfaat bagi kulit. Kandungan air yang tinggi; vitamin A, B, dan C; serta mineral, seperti magnesium, kalium, mangan, dan silika; membuat mentimun menjadi bagian penting dalam perawatan kulit. Masker wajah yang mengandung sari mentimun digunakan untuk mengencangkan kulit. Asam askorbat dan asam caffeic yang hadir dalam mentimun dapat menurunkan tingkat retensi air, yang pada gilirannya mengurangi pembengkakan di sekitar mata.

Manfaat Timun Untuk Kesehatan
Selain bermanfaat untuk kulit anda, timun ternyata memiliki manfaat luar biasa untuk kesehatan. Timun memiliki kandungan kalori yang rendah, sehingga dengan mengkonsumsi timun dapat membantu Anda dalam mengatasi sembelit. Manfaat timun lainnya yaitu dapat melancarkan pencernaan, ini karena kulit timun memiliki kandungan serat yang tinggi. Manfaat lainnya dengan mengkonsumsi mentimun yaitu dapat menyehatkan ginjal, mencegah diabetes, mengurangi resiko terkena kanker, menyembuhkan sakit kepala, menghilangkan racun, menguatkan tulang dengan kandungan vitamin K yang dimiliki dan juga menghambat penyakit Alzheimer

Manfaat Timun Untuk Ibu Hamil
Yang lebih mengejutkan lagi, Manfaat timun juga ada. Manfaatnya yaitu dapat membantu tumbuh kembangnya otak dari janin karena timun memiliki kandungan omega 3. Selain itu, manfaat lainnya pada ibu hamil yaitu dapat membuat bibir rahim sang ibu menjadi lebih elastis saat melahirkan. Ternyata ada banyak sekali manfaat dari timun, bukan hanya untuk kecantikan wajah tetapi juga baik untuk kesehatan. 

Karakteristik dari Mentimun 

Daun tunggal, letak berseling, bertangkai panjang, bentuknya bulat telur lebar, bertaju 3-7, dengan pangkal berbentuk jantung, ujung runcing, tepi bergerigi. Panjang 7-18 cm, lebar 7-15 cm, warnanya hijau

Bunganya ada yang jantan berwarna putih kekuningan, dan bunga betina yang bentuknya seperti terompet.

Buah bulat panjang, tumbuh bergantung, warnanya hijau berlilin putih, setelah tua warnanya kuning kotor, panjang 10–30 cm, bagian pangkal berbintil, banyak mengandung cairan.Bijinya banyak, bentuknya lonjong meruncing pipih, warnanya putih kotor.


Source : 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar