Senin, 27 Mei 2019

MAKANAN KHAS KOREA PART 2

1. TTEOK 
Tteok adalah penganan atau kue asal Korea
 yang dibuat dari serealia, terutama beras atau ketan. Bahan dan cara pembuatan berbeda-beda menurut wilayahnya di Korea. Tteok juga dibuat sebagai kue yang rasanya manis dalam berbagai variasi rasa untuk hari-hari perayaan musim, termasuk perayaan tahun baru Korea.
Walaupun dimasak, tteok yang dibuat dari beras tidak menjadi liat sehingga dipakai untuk berbagai masakan tumis dan goreng. Tteok berbentuk batang (silinder) yang dimasak bersama gochujang dan gulapasir disebut tteokbokki. Selain tteokbokki, pojangmacha juga menjual tteok yang digoreng bersama sayuran. Tteok juga dimasukkan ke dalam berbagai masakan seperti dak galbi (galbi daging ayam). Tteokguk adalah makanan tahun baru Korea berupa tteok yang dimasak menjadi sup bersama daging sapi atau daging ayam. Bumbu sup adalah kecap asin, garam dapur, dan bawang putih.
Tteok yang dimakan sebagai kue dibuat dari ketan dengan madu atau gula sebagai pemanis. Sebagai perisa ditambahkan antara lain sejenis labu parang, kacang hijau, kacang azuki, atau wijen.
Berdasarkan cara pembuatannya, tteok terdiri dari tteok yang dikukus, ditumbuk, direbus, atau ditumis. Tteok tradisional dibuat dengan cara dikukus dan disebut sirutteok (시루떡). Alat pengukus yang disebut siru (시루) dibuat dari tembikar.
2. BEONDEGI 
Beondegi sendiri adalah camilan sehat yang terbuat dari larva ulat sutra yang dimarinasi dengan bumbu kecap asin. Direbus lama dengan tambahan air, aroma manis, gurih, dan khas dari beondegi yang dijual akan tercium dari jarak bermeter-meter jauhnya.
Saat dikunyah, beondegi akan ‘meletus’ di dalam mulut, keluarkan sedikit cairan bumbu yang bercampur dengan lembutnya tekstur larva dan rasa gurih-manis dari kuah campuran kecap.
Menurut sejarah, jajanan beondegi telah ada dan dijual di Korea sejak akhir tahun 1900-an.
Di masa lalu, industri tekstil Korea sempat booming dan membuat banyak daerah beramai-ramai dirikan usaha ternak ulat sutra.
Saat kain sutra sudah terkumpul, ‘sisa’ ulat yang siap berubah menjadi larva dimanfaatkan sebagai bahan makanan. Miliki rasa yang enak dan gurih, hidangan ini pun jadi terus dinikmati, terutama sebagai teman minum alkohol seperti soju atau makgeoli (arak beras).
Kini, beondegi dijual dalam kemasan cangkir kertas (kaki lima) dan kalengan (supermarket) yang siap disantap. 
3. TTEOKBOKKI
Tteokbokki adalahpenganan Korea berupa tteok dari tepung beras yang dimasak dalam bumbu gochujang yang pedas dan manis. Tteok yang dipakai berbentuk batang atau silinder. Penganan ini merupakan makanan rakyat yang banyak dijual di pojangmacha.
Pada awalnya, penganan ini berasal dari masakan istana Dinasti Joseon yang disebut gungjung tteokbokki. Pada waktu itu, masakan ini berupa huintteok yang dimasak dengan kecap asin bersama daging sapi, bagogari, kecambah kacang hijau, peterseli, shiitake, wortel, dan bawang bombay. Rasanya jauh berbeda dari tteokbokki berbumbu cabai yang dikenal sekarang. Selain itu, tteok yang dipakai bisa terdiri dari 5 warna yang melambangkan Korea: merah, kuning, putih, hitam, dan biru.
Kawasan Sindang-dong di Seoul dikenal sebagai tempat makan tteokbokki. Seusai Perang Korea, kios kecil di Sindang-dong adalah kios pertama yang menjual tteokbokki dengan bumbu cabai. Hingga kini, di kawasan Sindang-dong terdapat banyak kios tteokbokki.
4. TOKKEBI HOTDOG 

Satu lagi makanan korea yang bisa disebut sebagai makanan ringan adalah tokkebi hot dog. Ini adalah makanan yang terbuat dari sejenis sosis yang diluarnya ditempeli kentang dan kemudian digoreng. Kentang yang ada di bagian luarnya dipotong menyerupai kentang goreng sebelum ditempelkan.
Setelah merekat barulah digoreng. Makanan ini disajikan dengan bentuk seperti sate karena ditusuk dengan menggunakan batang kayu atau bambu. Kemudian cara makannya adalah dengan dibaluri menggunakan saus dan mayonnaise.
5. SCHNEE PANG 

Makanan khas korea selatan yang termasuk salah satu makanan yang cukup populer dan di minati banyak orang. Makanan bernama Schnee Pang ini merupakan sebuah makanan khas korea yang di buat dari adonan tepung di bentuk seperti bola-bola dan kemudian di goreng hingga matang. Mempunyai rasa yang dominan manis, saat ini juga di variasikan dengan green tea, coklat, gula dan sebagainya.
Schnee Pang ini sangat mudah bisa anda temukan di Korea, seperti di stasiun kereta dan juga mall makanan khas korea Schnee Pang ini bisa anda temukan. Bahkan biasanya juga Schnee Pang ini di sajikan di toko-toko roti yang tentu saja akan semakin mudah bagi anda untuk mecicipi makanan khas korea yang satu ini. Jadi apabila anda sudah berada di Korea, pastikan anda tidak pulang sebelum mencicipi makanan khas korea yang satu ini.
6. BUNGEOPPANG 

Bungeoppang (harfiahnya "kek / roti kap Crucian”) adalah nama pastri Korea yang sama dengan pastri Jepun berbentuk ikan taiyakiBungeoppangdijual sebagai snek oleh penjual makanan terbuka di seluruh Korea semasa musim sejuk. Pada tahun 2009, satu dolar AS boleh membeli empat atau lima bungeoppang, bergantung kepada lokasi.
Bungeoppang disediakan dengan menggunakan perkakas yang serupa dengan wafel. Adonan tepung dituang ke dalam acuan berbentuk ikan, pes kacang merah ditambah, kemudian lebih adunan tepung untuk menutupi pes kacang merah. Acuan ini kemudian ditutup, dan panggang.
Dalam Bahasa Korea, bung'eo (붕어) bermakna Carassius, sejenis ikan, dan ppang (빵) bermakna roti. Nama ini datang dari rupa pastri yang berbentuk ikan, dan ia tidak mengandungi sebarang bahan dari ikan seperti nama atau apa-apa ikan yang lain.
Bungeoppang pertama kali diperkenalkan ke Korea oleh Jepun semasa Kolonial Korea pada tahun 1930-an.
Penjual menjualnya dengan cara yang sama dengan eomuk Korea (어묵atau kamaboko Jepun. Hotteok (호떡) dibuat dan dijual dengan cara yang sama seperti bungeoppang. Terdapat juga bungeoppang berbentuk wafel penuh dengan eskrim dan pat (kacang merah manis). Wafel ini biasanya dihasilkan secara pukal dan dijual oleh peruncit, bukan oleh penjual makanan terbuka.
7. HOBAKJUK 
Hobak-juk (호박 죽) merupakan bubur yang diperoleh dari labu kabocha yang dihaluskan. Labu kabocha merupakan sumber serat yang baik dengan sedikit kalori, sehingga dapat membantu menurunkan berat badan dan menjaga pencernaan. Tidak hanya itu, labu kabocha juga merupakan sumber betakaroten yang baik sehingga bisa membuat kulit dan rambut menjadi sehat, serta meningkatkan kekebalan tubuh.
8. HAEMUL PAJOEN 

Haemul berarti makanan laut atau seafood sedangkan pajoen adalah nama makanan korea yang berupa panekuk. Jadi makanan ini adalah panekuk dengan isian makanan laut. Biasanya makanan ini tak pernah tertinggal saat ada berbagai perayaan tradisional yang ada di Korea.
Dalam adonannya juga berisi telur sehingga bisa dikatakan makanan ini mirip dengan martabak telur dari Indonesia. Namun pada haemul pajoen terdapat makanan laut seperti cumi dan gurita yang ada di dalamnya.
9. JJAMPPONG 

Jenis makanan korea berupa mie lainnya dari Korea adalah jjamppong. Jjamppong ini disajikan dengan banyak sekali jenis makanan laut seperti kerang, udang, cumi, gurita dan lainnya. Selain itu ada juga daging dan sayuran di dalamnya.
Dalam satu masakan mie ini di dalamnya begitu penuh dengan isian sehingga Anda pasti akan merasa sangat kenyang setelah memakannya. Kebanyakan jjamppong disajikan dengan rasa pedas namun ada juga yang rasanya tidak pedas.
10. CHAPSSAL 

Chapssal adalah roti khas Korea yang konsepnya mirip dengan donat karena ditaburi dengan gula halus di luarnya. Roti ini terbuat dari beras dan di dalamnya terdapat berbagai isian, biasanya isian yang ada di dalam Chapssal khas Korea adalah kentang manis, namun ada juga yang berisi kacang merah. Teksturnya sedikit krispi di bagian luar karena roti ini dibuat dengan cara digoreng namun ketika Anda menemukan isian yang ada di dalamnya maka rasanya akan lebih lembut dan manis.

Source : 
https://id.m.wikipedia.org/wiki/Tteok
https://www.kholic.id/post/2018/04/5632/kenalan-dengan-beondegi-hidangan-kaki-lima-ekstrem-korea-dari-larva-ulat-sutra/
https://id.m.wikipedia.org/wiki/Tteokbokki
http://recipekoreanfood.blogspot.com/2016/10/schnee-pang.html?m=1
https://ms.m.wikipedia.org/wiki/Bungeoppang
https://m.beautynesia.id/7153

Tidak ada komentar:

Posting Komentar