Selasa, 07 Mei 2019

ONION/BAWANG BOMBAY


Bawang bombay adalah salah satu jenis bawang. Bedanya bawang bombay memiliki ukurang yang lebih besar dari bawang putih dan bawang merah. Bawang bombay memiliki warna kulit coklat terang, berbentuk bulat dan umumnya memiliki besar seperti kepalan tangan orang dewasa. Bawang bombay memilki lapisan daging yang tebal. Bawang bombay ini kegunaanya sama seperti bawang merah dan bawang putih yaitu sebagai penambah rasa dan aroma. Aroma bawang bombay yang cukup kuat dan rasa dari bawang bombay yaitu manis sehingga sangat cocok untuk membuat masakan. Bawang bombay tidak hanya digunakan untuk campuran masakan saja tapi dapat juga digoreng langsung dengan menggunakan tepung siap saji. Rasanya manis dan ada sensasi kriuk dari bawang bombay goreng tepung atau lebih dikenal dengan onion ring.

Sejarah dari Bawang Bombay 
Ditengarai bawang bombai berasal dari Asia Tengah, kemungkinan Palestina, lalu menyebar ke Eropa dan India, dan masuk dibawa oleh para pedagang dari sana.Kemungkinan besar bawang bombai masuk ke Indonesia seiring masuknya para pedagang dari India atau penjajah dari Belanda. Orang Belanda pernah mencoba membudidayakan bawang bombai di Padang, tetapi terhitung gagal. Tanah yang lebih cocok ditengarai di Karo karena terbukti hasilnya sangat memuaskan.Penggunaannya di Indonesia pada awalnya populer dipakai pada masakan Cina dan Eropa, namun belakangan banyak makanan Indonesia yang mempergunakannya.

Nutrisi dari Bawang Bombay 
Bawang bombay adalah bahan makanan rendah kalori yang kaya vitamin, mineral, antioksidan, serta serat. Bawang bombay sangat sedikit mengandung lemak jenuh dan sama sekali tidak mengandung lemak trans.

Dalam 100 gram bawang bombay, terkandung kurang lebih 40 kalori, 1,7 gram serat, 4,2 gram gula, 1,1 gram protein, dan 9,3 gram karbohidrat. Selain itu, bawang bombay juga mengandung vitamin B6, vitamin C, folat, dan kalium.

Manfaat Bawang Bombay 
Zat-zat yang terkandung di dalamnya menentukan manfaat bawang bombay bagi tubuh. Beberapa klaim manfaat bawang bombay adalah mampu menurunkan risiko kanker lambung, kanker usus besar, kanker prostat,menurunkan tekanan darah, dan meningkatkan kepadatan tulang.

Berikut manfaat lain dari bawang bombay berdasarkan penelitian:
  • Bawang bombay diduga efektif untuk menghilangkan bekas luka. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa mengoleskan gel yang mengandung ekstrak bawang bombay setidaknya selama 10 minggu, mampu memperbaiki tampilan bekas luka setelah operasi.
  • Kadar gula darah. penderita diabetes dapat turun dengan mengonsumsi 100 gram bawang bombay setiap hari. Namun hal ini belum mendapat pembuktian yang cukup karena masih minimnya penelitian klinis untuk membuktikan teori tersebut.
  • Ekstrak dan minyak esensial bawang bombay dipercaya dapat menekan pertumbuhan bakteri.
  • Menurut penelitian, konsumsi bawang bombay diduga dapat meningkatkan kepadatan tulang.
  • Mengonsumsi bawang bombay juga diklaim dapat menurunkan risiko terhadap beberapa jenis kanker, seperti kanker lambung, usus besar, dan prostat. Hal ini adalah karena antioksidan. pada bawang bombay berperan sebagai antiradang dan mampu menurunkan risiko kanker tertentu.
Namun berbagai manfaat bawang bombay tersebut masih membutuhkan penelitian dan bukti lebih lanjut.

Karakteristik dari Bawang Bombay 
Bawang bombai memiliki aroma yang khas bila dibanding dengan bawang merah biasa, umbinya terbentuk dari lapisan-lapisan daun yang membesar dan bersatu. Pohonnya tumbuh tegak ke atas, akarnya serabut dan tidak terlalu panjang (±10c), daunnya bebentuk seperti pipa namun pipih berwarna hijau tua dan berukuran lebih besar dibanding daun bawang merah biasa. Batang semunya merupakan pelepah daun dan menimbulkan jejak cincin-cincin, pangkal pelepahnya melebar dan menebal membentuk bengkakan besar yang berfungsi untuk menyimpan cadangan makanan, bengkakan itu sendiri adalah umbi bawang.
Pada bagian pangkal umbi terdapat batang rudimenter yang menyerupai cakram yang merupakan bawang yang sebenarnya. Bunganya majemuk dan berbentuk lingkaran bulat dengan tangkai bunga besar, kuat serta besar di bagian bawah. Pada ujung tangkai bunga kadang-kadang berbentuk umbi-umbi kecil yang dapat juga dimanfaatkan sebagai bibit. Bunga bawang bombai dapat juga berbentuk biji yang cukup dengan warna hitam.
Source : 
http://www.kerjanya.net/faq/18072-bawang-bombay.html
https://www.alodokter.com/berbagai-nutrisi-di-balik-manfaat-bombay

Tidak ada komentar:

Posting Komentar